Elok nian wajahmu
terbersit diantaranya naungan kasih untukku
Sang Dewi Astari
kau yang menyinari bumi dengan kelembutan
Pancaran sinarmu
menyinari seluruh kebohongan-kebohongan dalam diriku
kejumawaanku tak berarti di hadapanmu
karena engkaulah Sang Dewi Astari
Kau hadir kala akan terjadi kelebat perang besar
antara Siang dan Malam yang tak terperi
Tapi, engkaulah Sang Dewi Astari
yang mampu melumatkan ego keduanya
dalam dekapan kasihmu
‘Inginku rekam semuanya dalam sukmaku’
@ik
08-11-08
Tidak ada komentar:
Posting Komentar